Informasi Umum
  • Ada beberapa jenis semut dalam rumah yang masuk ke rumah - mereka datang dengan ukuran dan warna yang berbeda-beda
  • Saat seekor semut menemukan makanan atau air, mereka akan membuat jejak kimia yang akan memandu semut pekerja lainnya menuju ke sumber tersebut - Anda akan melihat lintasan hilir mudik semut dari sumber makanan atau air
Tempat Mereka Bersarang
  • Semut dalam rumah akan membangun koloni mereka di dalam rumah (pada rongga dinding atau di bawah lantai) dan di luar rumah
  • Jika berada di luar rumah, seringkali koloni semut dibangun dekat dengan rumah dan tersembunyi di dalam tanah atau di bawah benda-benda yang berserakan di tanah
Yang Mereka Inginkan Dari Anda
  • Semut-semut tersebut terlihat di dalam rumah saat mereka mencari makanan dan membawanya kembali ke koloni mereka
  • Mereka diketahui memakan berbagai jenis makanan dan bahkan dapat mengubah kesukaan makanan mereka sepanjang tahun
Mengapa Mereka Menjadi Masalah
  • Semut dalam rumah dapat mengerumuni dan mencemari makanan Anda
Saran-saran untuk Membatasi Semut Masuk dan Menghindari Masalah di Kemudian Hari

Cleaning and tidiness is the key! Eliminate food, water, and other things that attract ants:

  • Kebersihan dan kerapihan merupakan faktor utama!
  • Singkirkan makanan, air, dan benda lainnya yang bisa menarik perhatian semut:
  • Buanglah tumpahan dan sisa makanan
  • Simpan makanan di tempat yang tertutup rapat
  • Keringkan bak mandi dan wastafel setelah digunakan
  • Cuci gelas, logam, plastik, dan tempat makanan dari kertas sebelum mendaur ulang/membuangnya
  • Bersihkan semua permukaan dapur dan vakum tumpahan makanan yang telah kering
  • Hindari meninggalkan alat makan dan minum yang kotor di tempat cuci piring
  • Jauhkan makanan dari kamar tidur dan ruang keluarga
  • Tutupi piring makanan hewan dan bersihkan setiap makanan hewan yang tumpah

Tutup rapat-rapat jalan masuk semut agar mereka tetap berada di luar rumah:

  • Tambal celah dan bagian rumah yang retak, yang bisa menjadi jalan masuk semut dari luar atau dari sekitar rumah
  • Pastikan jendela dan pintu Anda tertutup rapat
  • Hindari meletakkan pupuk organik di dekat pondasi rumah Anda karena akan menjadi tempat yang ideal bagi semut luar rumah untuk membangun koloni mereka dan memasuki rumah

Ukuran

Indoor-Ants size bar

Panjang 1/4 untuk 1 cm

Warna

Serangga berikut ini cocok dengan gambaran Anda