Menghindari Gigitan Nyamuk
Jangan Menarik Perhatian Nyamuk
Sebisa mungkin, tinggallah di dalam rumah sepanjang pagi dan sore hari saat sebagian besar nyamuk sedang aktif berkeliaran. Sebisa mungkin hindari tempat-tempat gelap, semak-semak dan rerumputan tinggi karena nyamuk mencari tempat yang mempunyai aliran udara rendah untuk beristirahat. Untuk memerangi nyamuk di rumah Anda, carilah produk yang khusus diperuntukkan untuk penggunaan di dalam ruangan.
Apa yang Harus Dikenakan
Kenakan celana dan kaos lengan panjang ketika Anda mengetahui nyamuk berada di dekat Anda. Nyamuk tertarik dengan baju berwarna gelap, jadi pertimbangkan untuk memilih baju yang berwarna cerah.
Saran Ahli
Lakukan usaha untuk mencegah nyamuk masuk ke dalam rumah Anda. Pasang tirai jendela dan pintu antiserangga sebagai usaha untuk menjaga nyamuk tidak masuk ke dalam rumah Anda.
Tahukah Anda?
- Hanya nyamuk betina yang akan menggigit Anda; mereka memanfaatkan darah Anda untuk bertelur!
- Nyamuk tertarik pada keringat, suhu panas tubuh, dan karbon dioksida yang dihasilkan oleh pernapasan Anda.
Tahukah Anda?
Nyamuk dewasa akan muncul 10-14 hari setelah telur nyamuk ditempatkan. Itulah pentingnya untuk menghilangkan genangan air semampu Anda!